Senin, 31 Januari 2022

Anarbuka Kukuh Prabawa - Orientasi Istilah-Istilah Dalam Pembelajaran Seni Karawitan Jawa Melalui Aspek Psikologi Kognitif

 


INDONESIAN JOURNAL of Performing Arts Education

Available online at http://journal.isi.ac.id/index.php/IJOPAED 

DOI suffix at https://doi.org/10.24821/ijopaed

5

Volume 2

Nomor 1

Januari 2022

p-ISSN: 2807-3819

e-ISSN: 2775-0884 

Abstrak

Karawitan Jawa sebagai identitas musik tradisi Jawa hingga saat ini masih bertahan eksistensinya. Tidak lain karena karawitan telah dianggap oleh masyarakatnya sebagai bagian dari tradisinya. Meskipun demikian, hal tersebut tidak berlaku bagi orang awam yang belum terbiasa mendengar gamelan, sehingga letak probematikanya disini adalah pada konteks pembelajaran karawitan, bahwa khusus bagi siswa awam sangat sulit memahaminya. Terutama apabila dikaitkan dengan istilah-istilah dasar yang termuat di dalam Seni Karawitan. Tulisan ini bertujuan untuk menawarkan solusi akan problematika tersebut. Upaya yang dilakukan yakni memanfaatkan kreativitas guru untuk memberikan stimulus melalui aspek psikologi kognitif siswa. Seperti kajian ini, yakni melalui aspek kebahasaan atau istilah-istilah dalam karawitan, melalui stimulus tersebut akan melahirkan perilaku musikal. Kajian ini menyimpulkan bahwa dengan timbulnya mental response dari aspek kognitif siswa, maka akan mendorong siswa untuk melahirkan antusisasme berbentuk behavioral response, terutama dalam memaknai dan merepresentasikan nilai-nilai filosofis, nilai kebudayaan, dan nilai-nilai positif lain yang terkandung dalam seni karawitan Jawa.

Kata kunci

orientasi istilah; psikologi kognitif; pembelajaran karawitan; karawitan Jawa.



Full PDF:https://journal.isi.ac.id/index.php/IJOPAED/article/view/6109 

Previous Post
Next Post

Saya seorang seniman, pelaku budaya serta akademisi dalam ranah pendidikan seni.

0 komentar: